Alasan Logis dan Realistis Gugatan Cerai Ria Ricis ke Teuku Ryan Terkait Nafkah

Alasan Logis dan Realistis Gugatan Cerai Ria Ricis ke Teuku Ryan Terkait Nafkah
Alasan Logis dan Realistis Gugatan Cerai Ria Ricis ke Teuku Ryan Terkait Nafkah

Ria Ricis berhasil mengejutkan publik lantaran dirinya diketahui telah melayangkan gugatan cerai terhadap suaminya, Teuku Ryan ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

Gugatan cerai tersebut telah terdaftar dengan nomor perkara 547/Pdt.G/2024/PA.JS.

Taslimah selaku Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan mengatakan gugatan cerai tersebut diajukan oleh Ria Ricis lantaran ada masalah dalam nafkah anak.

Alasan cerainya Ria Ricis dengan Teuku Ryan secara spesifik memang ada, cuma baru secara global saja. Intinya, bahwa antara penggugat dan tergugat telah terikat dalam perkawinan dan perkawinan itu terjadi peristiwa lahirnya anak.”

“Penggugat meminta dia menjadi pengasuh anak tersebut, serta penggugat juga mendalilkan dalam kehidupan mengasuh anak ada biaya hidup. Maka dia juga mengajukan hak asuh anak dan nafkah,” ungkap Taslimah, Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan yang diunggah dalam akun TikTok @mata_lelak1.

Sontak saja penjelasan Taslimah terkait alasan gugatan cerai yang diajukan Ria Ricis itu membuat warganet kembali mengenang ucapan istri Teuku Ryan itu yang mengaku tak membutuhkan suami kaya.

“Dulu di bangga banggain skrg malah di gugat gara2 materi… seblm nikah kan udh tau Ryan kerja nya ap.. knp masih di terima.. gak jelas,” tutur @nov***.

“Dari awal kan udah tau ekonomi s cowok nya gmna ya Allah,” ujar @its***.

“Padahal pas mau nikah ngerasa sempurna bgt,” sindir @yan***

Baca Juga  Nonton Anaconda 2024 Sub Indo | LAYARKACA21