Untuk Rakyat Indonesia, Bintang Timnas Palestina Angkat Trofi Pakai Jersey Indonesia. Bintang Timnas palestina, Mohammed Rashid menunjukkan solidaritasnya terhadap Indonesia.
Pemain yang membela klub Palestina, Jabal Al-Mukaber itu memposting dirinya menggunakan seragam Timnas Indonesia sembari angkat trofi.
Rashid yang pernah merumput di Liga 1 bersama Persib Bandung dilaporkan baru saja membawa Jabal Al-Mukaber menjuarai Liga Palestina dan juga Piala Yasser Arafat.
Ia pun memposting fotonya tersebut di akun Instagram miliknya.
“Alhamdulilah, satu lagi di bulan yang sama. Saya senang bisa membantu tim saya menang di final piala dan liga di bulan yang sama!” tulisnya di akunnya @moerashid95, Jumat (31/3/2023).
“Yang satu ini, untuk rakyat Indonesia, semoga Allah memberkati Anda semua dan Insyaallah Indonesia akan Makmur dan menjadi yang terbaik, karena kalian berhak mendapatkan yang terbaik! Terima kasih atas semua cinta, dan kami akan mendoakan Anda semua,” tambahnya.